SUARAKARYA.ID: Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir meluncurkan sebuah ekosistem baru dari PT Telkom Indonesia (Persero) yakni Metanesia. Hal ini disampaikan Erick saat menghadiri Digiland, sebuah acara memperingati hari ulang tahun Telkom ke-57 di Istora Senayan, Jakarta.
"Kami juga memperkenalkan Metanesia, sebuah ekosistem metaverse milik Telkom," ujar Erick.
Erick menilai kehadiran Metanesia merupakan bentuk komitmen Telkom dalam mendukung akselerasi digitalisasi Indonesia. Dia menyebut Metanesia ini menjangkau banyak sektor dengan digital.
Baca Juga: Kasau Marsekal Fadjar Prasetyo Terima Laporan Kenaikan Pangkat 9 Perwira Tinggi TNI AU
"Di Metanesia ini pengguna bisa konsultasi lewat layanan Biofarma secara live di dunia metaverse, hingga belanja jadi Perhutani dan PTPN," lanjut Erick.
Lebih lanjut, Erick mengatakan Metanesia merupakan ekosistem metaverse pertama di Indonesia dari Leap Telkom Digital untuk mengakselerasi digitalisasi nasional. Dia menyebut metaverse sebagai dunia tanpa sekat yang mana siapa saja dapat mencari peluang dalam dunia baru tersebut.
"Di dunia metaverse, semua orang bisa berinteraksi, belajar, menikmati hiburan, bermain gim, bekerja, berolahraga, bahkan berbelanja," ucap Erick.
Baca Juga: BRI Kembali Buka Beasiswa BRILiaN Scholarship untuk Dukung Kemajuan Mahasiswa Berprestasi
Direktur Digital Business Telkom Muhamad Fajrin Rasyid menyampaikan Metanesia hadir untuk seluruh kalangan karena pengguna dapat mengakses dari device mobile, PC, hingga immersed reality melalui occulus. Selain itu, ucap Fajrin, pengguna juga dapat mengakses fitur ekstra dengan menggunakan advance device seperti berkendara menggunakan driving force steering wheels.
Artikel Terkait
Penyederhanaan Struktur Tarif Cukai Hasil Tembakau Kunci Utama Pengendalian Konsumsi Rokok Dan Devisa Negara
Lirik Lagu Orang Yang Sama - Virgoun
Lirik Lagu Melawan Restu - Mahalini
BRI Kembali Buka Beasiswa BRILiaN Scholarship untuk Dukung Kemajuan Mahasiswa Berprestasi