SUARAKARYA.ID: Wakil Ketua Komisi I DPR RI Utut Adianto menegaskan perkembangan internet yang selama beberapa dekade terakhir sangat masif tidak boleh sampai merubah karakter bangsa dan nilai-nilai luhur yang hidup di tengah-tengah masyarakat.
"Dugaan saya, internet mengubah dunia. Tetapi yang tidak boleh berubah adalah karakter bangsa,tata nilai kita Indonesia," katanya saat menjadi Keynote Speaker pada Webinar Pemanfaatan Internet untuk Pendidikan, baru-baru ini.
Dalam siaran persnya, Sabtu (9/4/2022) sebagai pembicara webinar Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Kemkominfo Semuel A. Pangerapan BSc, Dosen STIE Jayakarta Saprudin dan Kepala Pusat Studi Komunikasi Program Pasca Sarjana Universitas Sahid Algoot Putranto.
Baca Juga: Tumbuhkan Jiwa Entrepreneur Muda, DPR: Harus Singkirkan Pengkotak-kotakan Usaha Dengan Pendidikan
"Saya ingat internet ini sekitar tahun 1997 sudah mulai masif. Saat itu, kalau mau kirim berita, saya saat itu jadi grand master, Undangan datang melalui fax. Setelah Internet, prosesnya dipangkas," kata Utut.
Dia menjelaskan seringkali terjadi dimana setiap terjadi perubahan teknologi, orang barat yang memperoleh duitnya, sedangkan masyarakat kita di Indonesia hanya mendapatkan dampaknya. "Padahal, tidak ada satu pun bangsa yang kuat dengan karakter yang lemah," katanya.
Dia menjelaskan internet untuk mendukung pendidikan adalah suatu keniscayaan. Tetapi ada tiga hal yang harus dijaga. Pertama, soal kontennya. Kedua, mengakselarasi tetapi tdak menghancurkan tata nilai atau budaya yang hidup, baik local wisdom atau hal-hal yang berkaitan dengan tata nilai bangsa. Ketiga, selalu setiap perbaikan, ada konsep efisiensi dan konsep lebih ekonomis.
Baca Juga: Sediakan Akses Internet Merata, Menteri Johnny : Kominfo Kombinasikan Kabel Serat Optik dan Satelit
Dosen STIE Jayakarta Saprudin mengatakan mau tidak mau, suka tidak suka, masyarakat harus menyesuaikan dengan perkembangan internet yang sudah terjadi. Sulit bagi masyarakat untuk melawan arus internet.
Artikel Terkait
Sediakan Akses Internet Merata, Menteri Johnny : Kominfo Kombinasikan Kabel Serat Optik dan Satelit
Tumbuhkan Jiwa Entrepreneur Muda, DPR: Harus Singkirkan Pengkotak-kotakan Usaha Dengan Pendidikan
Seminar Literasi Digital, Wirausaha Kuat Sama Dengan Bangun Kemandirian Dan Entaskan Kemiskinan