SUARAKARYA.ID: Kebangkitan Anthony Sinisuka Ginting membawa aura positif bagi tim Piala Thomas Indonesia. Tim Merah Putih akhirnya lolos ke semifinal setelah menundukkan China 3 – 0 di babak perempat final.
Kemenangan atas China seperti mengulang kembali kemenangan Indonesia atas China pada final di Aarhus, Denmark tahun silam.
Penentu kemenangan Skuad Garuda, juga sama. Jonatan Christie memastikan Indonesia ke semifinal dengan mengalahkan lawan yang sama, Li Shi Feng dengan skor 21-13, 21-18 dan memastikan lolos ke semifinal.
Baca Juga: Piala Thomas: Indonesia Juara Grup A Usai Kalahkan Korea 3 – 2
Dengan keberhasilan ini, di semifinal, Jumat (13/5/2022) mulai pukul 18.00 waktu setempat, Tim Merah-Putih akan bertemu Jepang yang menang 3-2 atas Chinese Taipei.
"Saya mewakili Ketua Umum PBSI yang tidak bisa hadir ke sini, ingin mengucapkan selamat kepada tim Thomas yang lolos ke semifinal. Semoga tim tetap bisa tampil terbaik dan kompak untuk menghadapi pertandingan selanjutnya," kata Ketua Harian PBSI Alex Tirta yang hadir ke arena.
Jojo, sapaan akrab Jonatan, menyebut kondisinya sangat nyaman saat turun bertanding di partai ketiga. Saat itu Indonesia memimpin dengan 2-0.
"Saya yang turun di partai ketiga bisa lebih menikmati saat Indonesia unggul 2-0. Tugas saya bisa lebih nyaman dan tidak ada tekanan. Apalagi saya punya memori bagus saat mengalahkan dia di final Piala Thomas di Aarhus lalu," kata Jojo.
"Puji Tuhan bisa menang dan memastikan Indonesia lolos ke semifinal dengan kemenangan 3-0. Kita tahu, China dengan pemain mudanya juga bagus dan diwaspadai. Bersyukur tim ini bisa me-manage dengan baik. Partai Ginting tadi cukup krusial, ternyata bisa sumbang poin di partai pembuka. Juga Kevin/Babah Ahsan yang tampil bagus dan menang," tambah Jojo.
Artikel Terkait
Bermodalkan Pemain Muda, Tim Uber Indonesia Lampaui Ekspektasi Kendati Gagal Ke Semifinal