Menurut lelaki yang juga menjabat sebagai anggota Komite Eksekutif (Exco) Federasi Futsal Indonesia (FFI) ini, Adriansyah Runtoboy dan kawan-kawan layak untuk diberi kesempatan menunjukkan kualitasnya di SEA Games 2022.
Menurut Atta Halilintar, tak ada alasan pemerintah tidak memberangkatkan timnas futsal Indonesia yang diketahui baru saja menjadi runner-up Piala AFF Futsal 2022.
"Karena semua kalau kita cinta sama Indonesia, kalau mau prestasi harusnya beri peluang. Apalagi terbukti kita final di Piala AFF 2022 dan masuk ke Piala Asia," kata Atta Halilintar.
Prestasi Timnas
Dalam beberapa kali ajang SEA Games, Timnas Futsal Putra Indonesia juga berhasil memberikan medali. Antara lain tiga medali perunggu pada SEA Games 2007, SEA Games 2011, dan SEA Games 2013.
"Kini, Timnas Futsal Putra Indonesia sedang kembali bergeliat. Berisikan banyak pemain muda, yang sebelumnya juga berhasil mengantarkan Indonesia menempati peringkat ketiga di ajang Piala Asia Futsal U-20 tahun 2019. Kehadiran sosok pelatih Mohammad Hashemzadeh asal Iran yang berhasil membawa Timnas Futsal Putra Iran ke level dunia, juga membawa angin segar bagi Timnas Futsal Putra Indonesia. Buktinya Thailand sebagai tim kuat, dalam final Piala AFF 2022 sampai harus kewalahan menghadapi Timnas Futsal Putra Indonesia," jelas Bamsoet.
Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat dan Ketua Umum Pengurus Besar Keluarga Olahraga Tarung Derajat (PB KODRAT) ini menambahkan, dukungan terhadap kebangkitan olahraga Futsal harus diberikan oleh semua komponen bangsa. Tidak hanya pemerintah, masyarakat dan dunia usaha juga harus turut serta memajukan industri dan prestasi olahraga.
"Hanya ada dua hal yang bisa membuat bendera dan lagu kebangsaan suatu negara berkibar dan dikumandangkan di negara lain. Yakni pada saat kunjungan kenegaraan presiden, serta saat atlet memenangkan kejuaraan. Karenanya, sangat tepat jika pemerintah melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga turut mengikutsertakan Timnas Futsal Putra Indonesia untuk bertanding di ajang Sea Games 2021, yang diundur pelaksanaannya akibat pandemi Covid-19 menjadi 13-23 Mei 2022, di Hanoi, Vietnam," ujar Bamsoet.***
Artikel Terkait
Jelang Hari Pers Nasional 2022 Bamsoet Dorong Penegakan Kedaulatan Digital Di Indonesia
Atta Halilintar Kembalikan Kado Ulang Tahun Dari Doni Salmanan Ke Penyidik
Futsal Piala AFF 2022: Hancurkan Myanmar, Timnas Indonesia Melaju Ke Final