Oleh Bert Toar Polii
![]()
Bert Polii (Ist)
| SUARAKARYA.ID: Garuda Plus dengan para pemain Bert Toar Polii (PC), Harsudi Supandi, M Apin Nurhalim dan Belly Rumengan akhirnya keluar sebagai juara setelah menundukan Bhineka Bridge Club Senior di babak final. Pertandingan babak final Liga Bridge Senior Online berlangsung 4 segmen melalui platform Bridge Base Online atau BBO. Thim Bhineka Bridge Club diperkuat mantan Ketum PB Gabsi Eka Wahyu Kasih, Krismarta Gani (PC), Hartono, Hok Hien, Ishak dan Erwin Djalinoes harus puas ditempat kedua setelah kalah 130-118.3 Imp. |
Sebagai juara 1 dan 2, kedua tim mendapat hadiah uang pembinaan sebesar Rp. 3 juta dan Rp. 2 juta,
Baca Juga: Penyambutan Tim Sepakbola SEA Games Indonesia, Mencabik Perasaan Atlet Cabor Lain
Sementara itu pada perebutan tempat ketiga dan keempat, tim 1over1 Senior Cool dengan para pemain Adrial Salam. Jhonny L Tawas, Steffie Rampen, Chairul Indrasyah, Edward Syah, Israr dan Nicolaas JW sebagai Non Playing Captain berhasil mengalahkan Banten Senior.
Tangsel Senior yang diperkuat Soemarmo (PC), Bakti Utama, Suliyanto, Djunaedi dan Azwar Agus menderita kekalahan 96-166 Imp
Liga Bridge Senior Online yang digelar melalui platform Bridge Base Online (BBO). Setelah menyelesaikan 17 session, Garuda Plus mengumpulkan 243.06 VP.
Sebagai juara ketiga dan keempat mendapat hadiah Rp. 1,5 juta dan Rp. 1 juta.
Bagi regu-regu yang tidak masuk final diadakan consolation tim yang diikuti 10 tim.
Baca Juga: Catatan SEA Games 2023 Kamboja: Pinjakan Kuat Indonesia Tinggal Landas
Bermain setengah kompetisi 9 session 16 papan, Telkom Senior 2 yang diperkuat Soengkono, Moch Iqbal. Jonny Siswadi, Supli, Ilyar AR, Eddy Nugroho dengan Fakhri Fakhurudin sebagai NPC dan Manager Paulus Hutagaol.
Tim Telkom Senior 2 mengumpulkan 100.67 VP. Ditempat kedua bertengger Depok Senior dengan 96.72 VP.
Artikel Terkait
Cak Imin Mulai Buka Hati Wacana Koalisi Besar Usung Prabowo-Airlangga: Rajin Temui Para Wapres
LSI Denny JA: Airlangga Hartarto Raih Indeks Cawapres Tertinggi
Ketum PB PRSI Kucurkan Bonus Rp1 Miliar Lebih bagi Peraih Medali SEA Games Kamboja