Demi Keselamatan, Gedung PN Jakut Disemprot Total

- Minggu, 13 September 2020 | 19:15 WIB
penyemprotan di gedung PN Jakut
penyemprotan di gedung PN Jakut

JAKARTA: Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Utara bersama tim profesional dari Palang Merah Indonesia (PMI) dan Damkar Jakarta Pusat melaksakan penyemprotan bersama Satgas Covid-19 gedung PN Jakarta Utara di Jalan Gajah Mada, Jakarta Pusat, secara menyeluruh setiap ruangan dan halaman luar kantor tersebut, Minggu (13/9/2020).

Hal itu diungkapkan Humas PN Jakarta Utara, Djuyamto SH MH, melalui siaran persnya, Minggu (13/9/2020). Penyemprotan total dan menyeluruh tersebut diharapkan dapat menjadi jaminan kesehatan dan keselamatan tidak saja bagi para pegawai, panitera maupun hakim yang menjalankan tugasnya di tempat tersebut tetapi juga bagi pengunjung.

Djuyamto mengungkapkan, sebelum pelaksanaan penyemprotan menyeluruh itu dilakukan terlebih dahulu dilaksanakan edukasi kepada tim tentang membuat disimpektan dan sanitizer yang benar serta pemakaian dan melepas AFD dengan tata cara penyemprotan yang bermanfaat agar ke depan bisa melakukannya secara mandiri.

Dengan penyemprotan bersama tersebut, PN Jakarta Utara berharap tidak ada lagi penularan Covid-19 di antara hakim, pegawai atau petugas kebersihan kantor tersebut. Selanjutnya protokol kesehatan pun lebih ditingkatkan dan terpelihara sedemikian rupa demi kesehatan dan keselamatan bersama, baik pihak pengadilan, pihak-pihak berperkara, jaksa maupun saksi dan pencari keadilan serta warga masyarakat yang membutuhkan pelayanan di kantor tersebut.

“Setiap kita maunya berpikir, dengan disiplin mencuci tangan, menggunakan masker dan menjaga jarak demi keselamatan tidak hanya diri sendiri tetapi juga orang lain. Maka marilah kita benar-benar menjaga protokol kesehatan, walau masih muda namun tentu saja harus lebih disiplin orang-orang yang sudah rentan terhadap pandemi itu,” tutur Djuyamto.

 

Seorang hakim dan tujuh pegawai PN Jakarta Utara dilaporkan positif Covid-19. Saat ini kedelapan orang yang terserang pandemik berbahaya itu tengah berusaha keras memulihkan imunitas tubuh masing-masing agar sehat dan negative kembali dari Covid-19.

Editor: Dwi Putro Agus Asianto

Terkini

X