Rakernas Asmindo Dibuka Menteri Teten, Pemerintah Diminta Bantu Kalangan Industri Mebel

- Jumat, 27 Januari 2023 | 22:23 WIB
Rakernas Asmindo I/2023 dibuka Menteri Tetan Masduki di  Serpong South78,  Jumat (27/1/2023). Event ini diikuti  perwakilan DPD Asmindo seluruh Indonesia.
Rakernas Asmindo I/2023 dibuka Menteri Tetan Masduki di Serpong South78, Jumat (27/1/2023). Event ini diikuti perwakilan DPD Asmindo seluruh Indonesia.

"Jangan sampai peluang ini digarap oleh negara kompetitor lain," tutur Dedy.

Karena itu, program kerja Asmindo ke depan akan mulai berkonsentrasi dalam menggarap pasar domestik yang ada, sekaligus tetap membidik peluang pasar ekspor.

"Bagaimanapun, pasar domestik masih besar, apalagi dengan maraknya pembangunan, baik apartemen, hotel, maupun bangunan perkantoran di sejumlah daerah yang pasti membutuhkan banyak produk-produk mebel dan kerajinan," ucapnya.

Diakui Dedy, ada tantangan besar yang masih dihadapi Asmindo dalam melakukan pengembangan industri mebel dan kerajinan nasional. Yakni, ketersediaan bahan baku, inovasi desain produk untuk konsumen internasional dan kreasi kesesuaian selera pasar, kompetensi sumber daya manusia, serta teknologi tepat guna.

Untuk menjawab tantangan tersebut, Asminro qkan melakukan beberapa upaya. Seperti, melakukan MoU dengan Perum Perhutani, melaksanakan program inkubator wirausaha bekerjasama dengan BEDO, berupa program pelatihan dan pendampingan untuk para eksportir pemula,

Kemudian, melakukan MoU dengan Real Estate Indonesia (REI) guna meningkatkan pemasaran, khususnya produk UKM di pasar domestik melalui pengisian produk mebel dan kerajinan UKM pada program rumah bersubsidi,

Selanjutnya, menyelenggarakan Asminro Craft Festival, untuk membantu pemasaran produk-produk UKM melalui fasilitasi penyediaan galeri (permanent showroom) untuk pasar retail dan lain-lain.

"Upaya-upaya tersebut diharapkan dapat menjadi alternatif solusi dan mampu menjawab tantangan yang ada. Sehingga impian kemajuan industri permebelan dan kerajinan nasional dapat segera tercapai," tandasnya. ***

Halaman:

Editor: Pudja Rukmana

Sumber: Liputan lapangan

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X